Halaman

Sabtu, 11 Agustus 2012

Apa sih bedanya cewek sama cowok ?

Jum'at, 10 Agustus 2012 11:30 


Vemale.com - Apa sih bedanya pria dan wanita? Women are from Venus, and men are from Mars. Ahh... masih belum menjawab pertanyaan beda pria dan wanita.
Pertanyaan menggelitik ini seringkali dibahas oleh para peneliti dunia. Seperti salah satu studi yang dilakukan oleh para peneliti asal Universitas California Selatan berikut ini.
Menurut studi yang dikepalai oleh Dr. Laurent Itti, pria dan wanita melihat obyek secara berbeda. Baik dari cara memperhatikan, apa yang diperhatikan dan apa yang menjadi fokusnya. Studi dilakukan pada 34 partisipan di mana mereka diberi topik bahasan yang sama. Di sana, sebuah kamera dipasang untuk mengamati pergerakan fisik terutama mata. Dan dari hal tersebut, apa yang ditangkap subyek dijelaskan berbeda.
Hasil ilmiah itu akhirnya bisa menjawab pertanyaan kita sehari-hari. Ketika seorang pria melihat label SALE, mereka akan menelaah kembali, barang apa yang dijual. Jika hanya pakaian, mereka mungkin akan berjalan dan mengabaikannya. Namun, jika yang dijual adalah barang elektronik, mereka mungkin akan mampir untuk melihat-lihat sejenak. Berbeda dengan wanita, yang ketika melihat label SALE (barang apapun), akan bergegas menghampiri dan tertarik melihat barang apa yang tengah dijual. Umumnya, wanita akan menghabiskan lebih banyak waktu melihat-lihat barang dan akhirnya membeli walaupun tidak terlalu membutuhkannya.
Berbeda lagi pada kasus, gambar hot. Ketika wanita yang melihatnya, ia akan berpikir bahwa gambar tersebut tidak senonoh dan tidak layak dilihat. Tak ada manfaatnya bagi wanita. Sedangkan bagi pria berbeda. Gambar hot tidak melulu berarti porno, tetapi menjadi stimulasi yang memberikan hiburan, dan tak jarang sebuah pengetahuan baru tentang wanita dan seks.
Bagaimana dengan SMS yang sering membuat salah paham?
Nah, masih sama. Pria dan wanita cenderung memiliki pandangan yang berbeda. Contohnya saja kalimat 'OK'. Bagi pria, hal itu sudah cukup menunjukkan pernyataan setuju dan tak perlu dibahas panjang lebar. Namun, apabila wanita yang membaca pesan tersebut, maka yang ada di dalam pikirannya, lawan bicaranya sedang marah, sedang tak ingin melanjutkan pembicaraan, sedang tidak enak hati, atau ia telah berbuat kesalahan.
Perbedaan fokus dan apa yang diperhatikan itulah yang seringkali menimbulkan problem dalam berkomunikasi. Pria punya persepsi sendiri, demikian juga wanita.
Bagaimana mengatasi perbedaan tersebut agar tidak muncul masalah?
Sadari saja bahwa pria dan wanita memandang segala sesuatu berbeda. Di sana, coba telusuri cara pandang pria. Dan pahami pula, mengapa ia berpikir demikian. Bila masih tak sama, jangan keburu mencari mana yang salah dan mana yang benar. Intinya hanya satu, Anda dan dia adalah makhluk yang berbeda. Sehingga yang perlu dilakukan adalah menghargai perbedaan tersebut.

Tidak ada komentar: